Seni Budaya

Pengelola Desa Budaya Bumi Panggung Resmi Dikukuhkan

pada

Panggungharjo (Jurnalis Warga) – Pengelola Desa Budaya “Bumi Panggung” Desa Panggungharjo resmi dikukuhkan Senin malam (5/9/2016) di aula balai Desa Panggungharjo. Kegiatan yang didukung oleh berbagai kalangan mulai dari para pegiat dan pelaku budaya, unsur Pemerintah Desa, BPD, dan LKD di Desa Panggungharjo ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul serta Camat Sewon selaku Pembina Desa Budaya “Bumi Panggung”. Acara tersebut turut dimeriahkan juga oleh Sanggar Anak Saraswati dan Hadrah Kodama

Pengukuhan Pengelola Desa Budaya “Bumi Panggung” sendiri dikukuhkan oleh Lurah Desa Panggungharjo Wahyudi Anggoro Hadi, S.Farm.Apt yang menetapkan Fairuzul Mumtaz sebagai ketua, Fajar Budi Aji sebagai sekretaris, Okta Dwi Lestari sebagai bendahara dan dibantu oleh pengelola bidang kriya/kerajinan, pertunjukan, non pertunjukan, kuliner, pengobatan tradisional, heritage serta adat dan tradisi yang masing-masing bidang diisi dengan 3 (tiga) pengelola.

Pengukuhan ini disenggelarakan karena melihat banyaknya potensi kebudayaan di Desa Panggungharjo yang tersebar luas dan belum dikelola secara baik dan maksimal. Potensi tersebut sangat beragam, mulai dari warisan budaya (heritage) Situs Yoni Karanggede serta salah satu elemen sumbu filosofi kraton Yogyakarta yaitu Panggung Krapyak, Desa Panggungharjo juga sudah dikenal sebagai pelestari budaya di bidang kerajinan lurik, tatah sungging wayang, blangkon, batik, industri gamelan, dolanan anak, dan lain-lain. Di samping itu di Desa Panggungharjo juga banyak berbagai tokoh budaya dan didukung dengan keberadaan ISI sebagai institusi akademik yang banyak mencetak para pelaku budaya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul sendiri dalam sambutannya sangat mengapresiasi keberadaan Desa Budaya “Bumi Panggung” yang akan menambah aktifitas budaya yang terkoordinasi di bawah Lembaga Desa Budaya di Kabupaten Bantul. Sebagaimana diketahui bahwa sejak ditetapkan sebagai Desa Kantong Budaya pada tahun 2014 dan Rintisan Desa Budaya pada tahun 2015, maka pada tahun 2016 ini “Bumi Panggung” akan resmi ditetapkan sebagai salah satu Desa Budaya melalui Peraturan Gubernur DIY.

Selanjutnya Camat Sewon Bapak Kwintarto Heru Prabowo, S.Sos dalam amanatnya menyampaikan bahwa keberadaan desa budaya merupakan salah satu bentuk pelaksanaan kewenangan desa sebagaimana termuat dalam UU Desa tahun 2014, luasnya kewenangan desa tentu aja tidak akan mampu untuk dilaksanakan oleh Pemerintah Desa saja, untuk itu diperlukan peran aktif masyarakat dalam melaksanakan beberapa kewenangan tersebut, antara lain pelaksanaan kewenangan di dalam menggerakkan dan mengkoordinir rangkaian kegiatan pelestarian dan pengembangan budaya lokal yang merupakan bagian dari pendidikan karakter bangsa. Di sisi lain juga disinggung tentang perlunya kesamaan visi serta selalu berkoordinasi dalam menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam melaksanakan beberapa kegiatan yang telah diprogramkan.

Dalam acara tersebut juga mensosialisasikan konsep Peringatan Hari Jadi Desa Panggungharjo ke 70 yang jatuh pada tanggal 24 Desember 2016. Dengan mengangkat tema “Manunggaling Warga” sebagai sebuah arus utama untuk memulai rangkaian event tahunan ini, para pegiat dan pemerhati budaya Desa Panggungharjo yang tergabung dalam “BUMI PANGGUNG” merencanakan sebuah kegiatan promosi kebudayaan bersama yang akan digelar pada tanggal 22-24 Desember 2016 mendatang dengan melibatkan seluruh warga desa dan komponen masyarakat se-Desa Panggungharjo. Kegiatan-kegiatan tersebut meliputi : Expo Desa, Pentas Komunitas, Panggung Kolaborasi, Kirab Budaya, dan dimeriahkan dengan berbagai lomba permainan tradisional. (AGUS SUBAGYA)

Tentang Fajar Budi Aji

Hanya seorang yang beranjak tua dan terus mencoba untuk lebih dewasa tanpa menghilangkan rasa kekanak-kanakannya. "Urip Iku Urup" dan "Rasah Wedi Dirasani Karena Hidup Banyak Rasa" Dua motto andalan inilah yang dijadikan pegangan dalam menjalani kehidupan sehari-harinya.

Baca Juga

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X