Sosial

Asyiknya Nobar Piala Dunia 2022 di Pandes

pada

(Labsos UNU – Panggungharjo) Euforia World Cup Qatar 2022 atau dalam Bahasa Indonesianya Piala Dunia Qatar 2022 sangat terasa, bahkan sampai di seluruh pelosok dunia. Meski bukan big match, tetapi para penggila bola tetap antusias nonton bareng (nobar). Seperti saat laga antara Inggris melawan Iran yang disiarkan Senin malam  tanggal 21 November 2022. 

Tradisi nonton bersama mulai dilakukan di sejumlah wilayah, salah satunya di Padukuhan Pandes, Panggungharjo, Sewon. Nonton bareng tersebut digelar di pos ronda kampung. Bapak-bapak yang malam itu hadir meronda sangat antusias dengan adanya gelaran piala dunia ini. Bapak-bapak peronda sudah mempersiapkan berbagai “teman nonton” yakni kopi, teh, dan lain sebagainya sebelum menonton bareng. Jumlah penonton tidak dibatasi, selain itu fasilitas yang di siapkan adalah nasi dan lauk yang dibuat sendiri. 

Kehebohan nonton bareng ini terlihat saat tim Inggris berhasil mencetak gol pertama pada menit ke-35 yang dicetak oleh J. Bellingham. Setelah itu, dilanjutkan dengan gol kedua yang di cetak oleh B. Saka, sontak para pecinta bola ini pun bersorak gembira atas kemenangan Inggris.

Gol yang ketiga dicetak oleh Rahem Sterling dengan merusak gawang Iran, dan dilanjutkan lagi dengan gol keempat yang kembali dicetak oleh B. Saka. Kesebelasan dari Iran juga membobol gawang Inggris di menit 65 oleh M. Taremi. Di menit ke 70 terjadi pergantian pemain dan langsung membuat skor yaitu gol dari Rashford di menit ke 71. Dilanjutkan lagi gol keenam oleh Jack Grealish. Dan di akhir pertandingan Iran merobek gawang Inggris satu gol lagi, yang lagi-lagi dicetak oleh M. Taremi. Alhasil, kemenangan untuk Inggris dengan skor akhir menyakinkan yakni 6-2.

Saya, sebagai warga asing yang ikut menonton bareng Piala Dunia Qatar 2022 ini merasa sangat nyaman dan senang berbaur dengan bapak-bapak pos ronda di Pandes. Kehadiran saya nampaknya direspon baik oleh bapak-bapak tersebut. Hal ini terbukti dengan kehadiran saya yang diterima dengan hangat dan bahkan ditaawarkan minuman dan makanan.

Dari beberapa pengakuan warga Pandes yang hadir disaat tersebut, sangat berharap tim nasional Indonesia bisa masuk ke ajang piala dunia. 

“Kami harap timnas Indonesia bisa masuk ke piala dunia. Untuk itu, ke depan timnas Indonesia harus terus berlatih dan meniingkatkan kualitas pemain. Warga yakin bahwa timnas akan bisa masuk piala di masa mendatang.” tutur salah satu warga Pandes yang hadir di pos ronda tersebut. (Achmad)

Tentang Eka Birawan

kadang kesendirian lebih berharga, ketimbang kebersamaan yang tidak independent

Baca Juga

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X